Jum’at Berkah! Harga Fisik Emas JFXGOLD X Terbang Rp. 6.418/gram

Harga emas kembali merangkak naik setelah mencapai level terendah pada hari kemarin untuk perdagangan minggu ini. Penguatan emas di pasar dunia berhasil memutus tren negatif di mana harga emas terjun 1,37% pada Selasa-Rabu minggu ini. Setelah kemarin turun 1% hari ini Jum’at (19/1/2024) harga fisik emas JFXGOLD X naik 0,69% pada pembukaan perdagangannya.

Pada hari ini harga beli fisik emas JFXGOLD X berada di posisi US$ 2.038,02 per troy ounce atau Rp. 1.023.169 per gram. Sedangkan untuk harga jual fisik emas JFXGOLD X berada di posisi US$ 2.024,02 per troy ounce atau Rp. 1.010.862 per gram. Artinya jika dibandingkan dengan harga beli fisik emas JFXGOLD X pada hari kemarin di angka Rp. 1.016.751 per gram, pada hari ini harga nya naik sebesar Rp. 6.418 per gram.

Penguatan harga emas pada hari ini didorong oleh permintaan aset safe haven di tengah konflik Timur Tengah yang masih memanas. Adanya kondisi ini tentu membuat para investor menantikan kejelasan lebih lanjut terkait jalur suku bunga dari The Federal Reserve (The Fed) dimasa yang akan datang.

Mengutip dari investing.com Satendra Singh – Pengamat Pasar Logam menyampaikan pandangannya dalam waktu dekat “Emas mempertahankan lintasan penurunannya, seperti yang diuraikan dalam artikel saya baru-baru ini di analisis. Harga bisa mencapai support berikutnya di $1979 sebelum penutupan mingguan ini…. Mungkin akan ada sedikit reversal karena ada support…” ia juga memprediksi, data ekonomi terbaru menghasilkan kekuatan baru bagi indeks dolar sekali lagi di sesi itu, yang kemungkinan akan kembali memperpanjang penekanan jual pada logam mulia bahkan sebelum rapat The Fed yang akan datang.

Suku bunga yang lebih tinggi mengurangi daya tarik emas dengan meningkatkan biaya peluang berinvestasi dalam logam mulia. Sementara kenaikan emas di bulan Desember sudah memberi angin dingin kepada para investor dan sempat mencapai rekor tertinggi di tengah spekulasi penurunan suku bunga lebih awal. Namun kondisi pasar saat ini berubah menjadi tidak pasti dalam menghadapi suku bunga yang tinggi untuk jangka waktu lebih lama.

Simak terus update pergerakan harga fisik emas pada platform JFXGOLD X hanya di MetalNews.

Related Posts

Drama Perang Dagang, Tindakan Diluar Kewenangan Sampai Tuduhan “Manipulasi Pasar” Berlabu pada Permintaan Trump Kepada China untuk Hentikan Serangan Balik

Perang dagang antara Amerika Serikat (AS) dan China masih terus hangat. Perlahan saling balas terkait tarif impor antara Amerika kepada China dan sebaliknya membuat kondisi ekonomi global sedikit terguncang. Setelah…

Dampak Perang Dagang Amerika vs China, Masyarakat Berlomba Amankan Aset, Bursa Saham dan Bursa Komoditi Jadi Pilihan

Perang dagang antara Amerika Serikat (AS) dan China semakin memanas, setelah China umumkan tarif balasan sebesar 84% kepada AS. Tidak tinggal diam, Amerika Serikat melalui presiden Donald Trump seolah memberikan…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Drama Perang Dagang, Tindakan Diluar Kewenangan Sampai Tuduhan “Manipulasi Pasar” Berlabu pada Permintaan Trump Kepada China untuk Hentikan Serangan Balik

Drama Perang Dagang, Tindakan Diluar Kewenangan Sampai Tuduhan “Manipulasi Pasar” Berlabu pada Permintaan Trump Kepada China untuk Hentikan Serangan Balik

Dampak Perang Dagang Amerika vs China, Masyarakat Berlomba Amankan Aset, Bursa Saham dan Bursa Komoditi Jadi Pilihan

Dampak Perang Dagang Amerika vs China, Masyarakat Berlomba Amankan Aset, Bursa Saham dan Bursa Komoditi Jadi Pilihan

Sedikit Menguat, Hari Ini Emas Fisik JFXGOLD X Naik Rp. 4000/gram

Sedikit Menguat, Hari Ini Emas Fisik JFXGOLD X Naik Rp. 4000/gram

Anjloknya IHSG Berlawanan Arah Dengan Bursa JFXGOLD X

Anjloknya IHSG Berlawanan Arah Dengan Bursa JFXGOLD X

Melonjak Melewati Batas, Emas Fisik JFXGOLD X Berhasil Menempati Posisi US$ 3000 per troy ounce

Melonjak Melewati Batas, Emas Fisik JFXGOLD X Berhasil Menempati Posisi US$ 3000 per troy ounce

Lanjutkan Tren, Emas Fisik JFXGOLD X Terbang Rp. 8000/gram

Lanjutkan Tren, Emas Fisik JFXGOLD X Terbang Rp. 8000/gram