Senin Bersinar! Harga Fisik Emas JFXGOLD X Sentuh US$ 2.034,43/toz

Membuka minggu ini, Senin (19/2/2024) harga fisik emas JFXGOLD X kembali berkilau pada pembukaan perdagangannya dengan berada di posisi US$ 2.034,43 per troy ounce atau Rp. 1.026,479 per gram. Jika dibandingkan dengan harga pada senin minggu lalu (12/2/2024) harga fisik emas JFXGOLD X mengalami penurunan sebanyak 0,8% per troy ounce.

Penguatan harga fisik emas JFXGOLD X pada hari ini merupakan usaha penguatan perdagangan pada 3 hari sebelumnya, dimana harga fisik emas JFXGOLD X mengalami penurunan. Harga emas diprediksi akan volatile pekan ini karena ada rilis rapat bank sentral Amerika Serikat (AS) The Federal Reserve (The Fed).

Mengutip dari Reuters dalam CNBC Indonesia, Kepala analis pasar di Gainesville Coins mengatakan The Fed kemungkinan tidak akan menurunkan suku bunga pada bulan Maret, emas mungkin akan kesulitan untuk naik jauh di atas US$ 2.000 per troy ounce. Pertumbuhan ekonomi di AS cukup kuat, menunjukan inflasi yang lebih tinggi yang merupakan hambatan emas dan “saya memperkirakan harga emas akan terus turun ke level US$ 1.960a,” ujarnya.

Harga emas sangat sensitif terhadap pergerakan suku bunga AS. Kenaikan suku bunga AS akan membuat dolar AS dan imbal hasil US Treasury menguat. Kondisi ini tak menguntungkan emas karena dolar yang menguat membuat emas sulit dibeli sehingga permintaannya menurun.

Naiknya harga fisik emas JFXGOLD X bisa menjadi momentum yang baik untuk investor melakukan transaksi penjualan. Jika melihat pada pergerakan harga minggu lalu, tidak menutup kemungkinan beberapa hari kedepan bisa saja harga fisik emas JFXGOLD X kembali mengalami penurunan.

Related Posts

Harga Emas Tembus US$4.800/oz untuk Pertama Kalinya, Risk-Off Global Menguat di Tengah Ketegangan AS–UE

Jakarta, MetalNews Digital – Harga emas dunia mencatatkan rekor tertinggi sepanjang masa, menembus level US$4.800 per troy ounce untuk pertama kalinya, seiring meningkatnya sentimen risk-off di pasar global dalam 24…

Emas Meroket ke Area Rekor, Investor Berburu Aset Aman

Jakarta, MetalNews Digital – Harga emas dunia diperdagangkan mendekati rekor tertinggi sepanjang masa di kisaran US$4.670 per troy ounce. Penguatan ini terjadi seiring meningkatnya ketidakpastian global yang mendorong lonjakan permintaan…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Harga Emas Tembus US$4.800/oz untuk Pertama Kalinya, Risk-Off Global Menguat di Tengah Ketegangan AS–UE

Harga Emas Tembus US$4.800/oz untuk Pertama Kalinya, Risk-Off Global Menguat di Tengah Ketegangan AS–UE

Emas Meroket ke Area Rekor, Investor Berburu Aset Aman

Emas Meroket ke Area Rekor, Investor Berburu Aset Aman

Risk-Off Global Angkat Harga Emas, JFXGOLD X Menguat 1,15%

Risk-Off Global Angkat Harga Emas, JFXGOLD X Menguat 1,15%

Harga Emas Terkoreksi di Tengah Reli Cetak Rekor Baru, Pasar Global Dibayangi Ketidakpastian

Harga Emas Terkoreksi di Tengah Reli Cetak Rekor Baru, Pasar Global Dibayangi Ketidakpastian

Harga Emas Bertahan Kuat di Tengah Fokus Kebijakan The Fed, Pasar Global Bergerak Waspada

Harga Emas Bertahan Kuat di Tengah Fokus Kebijakan The Fed, Pasar Global Bergerak Waspada

Kilas Balik Perjalanan Emas Fisik JFXGOLD X 2025, Cetak Rekor Sepanjang Tahun

Kilas Balik Perjalanan Emas Fisik JFXGOLD X 2025, Cetak Rekor Sepanjang Tahun